Pencocokan DNA Orang Tua Iwan Sutrisman Dengan Mayat Mister X Ditunda

Nias Selatan, MimbarBangsa.co.id – Peristiwa tragis dialami oleh Iwan Sutrisman Telaumbanua (21), mantan calon (casis) Bintara TNI AL di Lanal Nias tahun 2022. Iwan dibunuh oleh personel TNI AL bernama Serda Pom Adan Aryan Marsal bersama dengan Muhamad Andrian (22) lalu mayatnya dibuang di daerah Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto, Kota , Provinsi Sumatera Barat pada hari Sabtu (24/12/2022) sore hari.

Informasi ini baru terkuak setelah keluarga melapor di Denpom Nias pada hari Rabu (27/3/2024). Sebelumnya keluarga Iwan merasa ada yang janggal dengan berbagai informasi yang disampaikan oleh Serda Adan Aryan Marsal terkait keberadaan Iwan Sutrisman Telaumbanua yang katanya sedang mengikuti pendidikan militer.

Paskah-Sekda-Nias-Selatan-Ikhtiar-Duha

Tonton juga: Sosok Mayat Ditemukan Di Sawahlunto, Diduga Kuat Jasad Iwan S.Telaumbanua

 


Setelah dilaporkan ke Denpom , pada hari Kamis (28/3/2024) dini hari, Serda Pom Adan Aryan Marsal mengakui kalau dia bersama temannya Alvin telah menghabisi Iwan Sutrisman Telaumbanua pada tanggal hari Sabtu (24/12/2022).

Mendengar pengakuan tersebut, Nias, Kolonel Laut (P) Wishnu Ardiansyah, S.E., .Tr Hanla., M.M., CHRMP. langsung memerintahkan anggotanya untuk segera membawa Si  Serda Adan Aryan Marsal ke Lantamal II Padang untuk menjalani proses penyelidikan selanjutnya. Akhirnya, pada hari itu juga Serda Adan Aryan Marsal dibawa ke Lantamal II Padang.

Pada malam itu juga, teman Serda Adan Aryan Marsal, Muhammad Alvin diamankan di rumahnya oleh Tim Gabungan dari Lantamal II Padang, , dan Lanal Nias.

Pada hari Minggu (31/3/2024), keluarga korban (Ayah dan adeknya) dikawal oleh personil Lanal Nias menuju Lantamal II Padang untuk dimintai keterangan serta beberapa kegiatan lainnya untuk kepentingan penyelidikan. Termasuk untuk mencocok DNA dengan mayat Mister X yang diduga ada hubungan dengan almarhum Iwan Sutrisman Telaumbanua. Mayat Mister X ditemukan pada tanggal 30 Desember 2024, di tempat di mana jasad Iwan Sutrisman Telaumbanua dibuang.

Namun, setelah keluarga 6 (enam) hari di Lantamal II Padang, keluarga dikagetkan dengan informasi dari Lantamal II Padang yang mengatakan bahwa pengambilan dan atau pencocokan DNA keluarga dengan mayat Msiter X ditunda hingga tanggal 16 – 18 April 2024. Penundaan ini disebabkan terkait peralatan Dokkes Sumbar, ahli dan dibuat tim dari .

“Proses hukum terus berjalan, kita sedang menunggu tes DNA. Dijadwalkan tes nanti tanggal 16 – 18 April 2024 oleh tim dari Dokkes Mabes Polri.  Kita mintakan segera, tetapi Dokkes Polda Sumbar tidak bisa terkait peralatan, ahli dan dibuat tim dari Mabes Polri. Nanti sebelum tanggal  16 April 2024, kita akan berangkatkan kembali dengan didampingi seperti kemarin.  Juga pemulangan jenazah akan kita fasilitasi penuh bahkan peti jenazah sudah kita belikan, kita mohon keluarga bersabar karena ini demi kelengkapan BAP dan penuntutan supaya maksimal,” kata Danlanal Nias Kolonel Laut (P) Wishnu Ardiansyah kepada MimbarBangsa.co.id pada saat dihubungi pada hari Sabtu (6/4/2024).

Menanggapi hal ini, keluarga besar almarhum Iwan Sutrisman Telaumbanua sangat kecewa. “Kami sangat kecewa. Penundaan ini sama saja dengan memperpanjang duka kami. Kami pikir dengan keluarga sekian lama di Padang sana, jenajah anak kami bisa pulang bersama dengan mereka,” kata ibu almarhum saat ditemui pada hari Sabtu (6/4/2024).

Keluarga besar sangat berharap agar jenazah dari almarhum Iwan Sutrisman Telaumbanua segera dibawa ke Nias Selatan untuk mendapatkan penghormatan terakhir dan dimakamkan ditanah kelahirannya.  (WALAS)

Simak berita dan artikel lainnya di  Google News


Leave a Reply