Video Proses Pemadaman Kebakaran Rumah Di Teluk Dalam, Nias Selatan

, MimbarBangsa.co.id — Satu unit warga di Pasir Putih, Kelurahan Pasar Teluk Dalam, dilahap si jago merah, Selasa (24/8/2021).

Sebelum datang, sejumlah warga setempat melakukan upaya untuk memadamkan api dengan alat seadaanya sambil membantu mengangkat beberapa barang yang masih bisa diselamatkan dari rumah tersebut.

Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP Kabupaten Nias Selatan yang dibantu oleh warga, , Polri berhasil memadamkan api yang sudah sempat menghanguskan setengah dari rumah warga Jalan Pasir Putih tersebut.

Di lokasi kejadian, tim pemadam kebakaran bersama dengan sekitar Teluk Dalam yang datang ke lokasi, TNI, dan anggota berupaya semaksimal mungkin melakukan pemadaman. Hingga pukul 13.00 WIB api berhasil dipadamkan.

Dari kesaksian beberapa warga, menyampaikan bahwa pemilik rumah tidak ada di tempat. Rumah tersebut hanya dihuni oleh beberapa anak kos.

Dalam peristiwa ini, tidak ada jiwa hanya kerugian materi yang belum bisa diperkirakan nilainya.

“Yang punya rumah tidak ada disini tetapi di seberang dan rumahnya ini dikontrak. Jadi, yang ada di rumah itu, hanya anak kuliah,” terang warga yang egan menyebutkan namanya.

Api diduga dari lantai dua yang kemudian melahp sebagian badan rumah lantai satu beserta sebagian rumah tetangga.

Simak berita dan artikel lainnya di  Google News


Leave a Reply