Menteri Dalam Negeri RI Bangga Disambut Dengan Adat Nias Selatan

Selatan, MimbarBangsa.co.id – Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri RI), Prof. H. Muhammad Tito Karnavian,Ph.D., disambut dengan acara adat saat tiba di halaman Desa Bawomataluo, Kecamatan Fanayama, Kabupaten Nias Selatan, Provinsi Sumatera Utara, Senin (09/12).

Mendagri, Tito Karnavian mengatakan bangga mendapatkan pakaian adat Nias Selatan karena mendapatkannya bukan dari toko souvenir tapi diberikan dalam suatu acara yang besar. Hal ini dikatakan Tito Karnavian saat menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan masyatakat. Pakaian adat kepada Mendagri diserahkan oleh Bupati Nias Selatan, Dr. Hilarius Duha, .,MH.

Paskah-Sekda-Nias-Selatan-Ikhtiar-Duha

Penyerahan cenderamata yang bermotif budaya Nias Selatan itu diawali dengan musyawarah desa (Orahua Mbanua) untuk memberi gelar adat kepada Menteri Dalam Negeri RI yakni “Tuha Gari Safaoma Bawa” yang dikukuhkan secara resmi oleh para penatua adat di Desa Cagar Budaya Nasional Desa Bawomataluo yang disaksikan oleh masyarakat.

Selain itu, cenderamata juga diberikan kepada rombongan Mendagri, Dirjen (Otda) Kemendagri, Drs. Akmal Malik,M.Si., dan Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri, Dr. Bakhtiar,M.Si., Asops , Irjen Pol Drs. Martuani Sormin,M.Si., sekaligus sebagai Kapolda Sumatera Utara yang baru dan Wakapolda Sumatera Utara, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto,S.I.K.,M.Hum.

Kedatangan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia RI turut disambut oleh Bupati , Faduhusi Daely,S.Pd.,M.A., sekaligus sebagai Koordinator Forum Kepala Daerah (Forkada) se- Nias, Wakil Bupati Nias Selatan, Sozanolo Ndruru, Forkopimda Kabupaten/Kota se-Kepulaua Nias, Sekda Nias Selatan, Ir. Ikhtiar Duha,MM., Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Kepala Bagian dan para Camat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Nias Selatan.

Bahkan turut dihadiri oleh Tokoh Masyarakat Kepulauan Nias diantaranya, Mayjen TNI (Purn) Drs. Christian Zebua, MM., selaku Mantan Pangdam XVII/Cendrawasih, Mantan Anggota DPR RI, Drs. Arisman Zagoto, mantan Ketua DPRD Nias Selatan, Sidi Adil Harita,S.Sos.,M.A., mantan Ephorus BKPN, Dr. Foluaha Bidaya,M.Th., dan Sekjen BKPN, Pdt. Alvius Wau,M.Th.

Dalam menyambut kunjungan kerja Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia di Desa Bawomataluo disertai dengan penyampaian pertanyataan aspirasi masyarakat Kepulauan Nias sebagaimana disampaikan oleh Tokoh Masyarakat sekaligus mantan Ketua DPRD Nias Selatan Periode 2014-2019, Sidi Adil Harita, S.Sos.

Salah satu isinya yaitu pada poin 8 (delapan) menyuarakan bahwa dengan penuh suka cita, kami masyarakat Kepulauan Nias menyambut baik perkenan kunjungan kerja Bapak Menteri Dalam Negeri RI, Prof. H. Muhammad Tito Karnavian,Ph.D., yang begitu cepat merespon aspirasi masyarakat Kepulauan Nias.

Selanjutnya, tidak berlebihan bahwa kunjungan kerja perdana Bapak Mendagri selama periode Pemerintahan Presiden membawa semangat baru bagi perjuangan masyarakat kepulauan Nias untuk terwujudnya pembentukan Provinsi Kepulauan Nias.

Oleh karena itu, kami menyampaikan dan ucapan terima kasih yang tinggi seraya berdoa kiranya Yang Maha Kuasa menganugerahkan berkat kesehatan dan kesuksesan kepada Bapak Prof. H. Muhammad Tito Karnavian,Ph.D., dalam menjalan tugas Negara dan Bangsa. Demikian pernyataan aspirasi masyarakat Kepulauan Nias yang langsung diserahkan secara resmi kepada Mendagri di depan rumah adat besar Desa Bawomataluo.

Sumber: Kominfonisel

Simak berita dan artikel lainnya di  Google News


Leave a Reply