TUGiTpO0GfM7GSzpGpzpGpYpTY==

Slider

Pemkot Tangsel Santuni Korban Bus Masuk Sungai di Guci

Tangerang, MimbarBangsa.co.id – Pemkot Tangsel atau Pemerintah Kota Tangerang Selatan, Banten memberikan santunan kepada korban bus masuk sungai di kawasan wisata Guci, Tegal, Jawa Tengah, Minggu (7/5/2023).

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan korban bus masuk sungai di Guci itu nantinya akan memperoleh santunan Rp 20 juta hingga Rp 50 juta per orang.

“Saya telah berkoordinasi dengan pihak Jasa Raharja terkait pemberian santunan kepada para korban kecelakaan bus di kawasan wisata Guci, Tegal, Jawa Tengah,” ungkap Benyamin di Tangerang, Senin (8/5/2023).

Benyamin mengatakan, korban meninggal dunia mendapatkan santunan Rp 50 juta. Santunan akan diberikan beberapa hari ke depan.

Adapun korban luka yang masih dirawat seluruhnya diberikan santunan dari Jasa Raharja sebesar Rp 20 juta.

“Untuk yang luka juga, termasuk yang sedang menjalani perawatan di RSUD Tegal, di RSU Pamulang, dan RSU Serpong Utara. Maupun pihak yang keluarganya meninggal dunia,” ucap dia.

Diberitakan sebelumnya, PO Duta Wisata, bus yang membawa rombongan dari Tangerang Selatan mengalami kecelakaan di kawasan wisata Guci, Tegal, Jawa Tengah pada Minggu (7/5/2023) pagi.

 

RajaBackLink.com
© Copyright - MIMBAR BANGSA
Added Successfully

Type above and press Enter to search.