TUGiTpO0GfM7GSzpGpzpGpYpTY==

Slider

Penentuan Capres Gerindra-PKB Tunggu Perkembangan Koalisi Partai Lain

Jakarta, MimbarBangsa.co.id – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Cak Imin mengungkapkan penentuan capres-cawapres yang diusung koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) bentukan Gerindra-PKB, sedang berproses. Menurut Cak Imin, penentuan capres-cawapres tersebut tergantung perkembangan koalisi partai lain.

“Ya, kita akan berproses, sambil menunggu perkembangan partai-partai lain, dan tentu kita melibatkan partai-partai yang hendak bergabung sekaligus menunggu peta dari kekuatan presidential threshold dari partai-partai lain,” ujar Cak Imin di sela-sela acara Sarasehan Nasional Satu Abad Nadhlatul Ulama bertajuk ‘Satu Abad Kebangkitan Ulama Menuju Masa Depan Kebangkitan Bangsa’ di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Senin (30/1/2023).

Cak Imin mengatakan pihaknya terus melakukan pertemuan tertutup dengan partai-partai lain untuk bergabung dengan KIR. Namun, dia enggan menyebutkan partai-partai yang dimaksud.

“Sampai hari ini belum (ada partai yang bergabung KIR), tapi pembicaraan secara tertutup terus kita lakukan,” tandas dia.

Hingga saat ini, kata Cak Imin, dirinya juga sudah melakukan komunikasi produktif dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto soal koalisi dan pasangan capres-cawapres. Bahkan, kata dia, juga dibahas soal batas waktu yang direkomendasikan Ijtima Ulama bahwa penentuan pasangan capres-cawapres sebelum bulan Ramadan 2023.

“Kiai-kiai kan membatasi kita bukan untuk apa-apa, membatasi supaya start kampanyenya itu kalau bisa paling akhir sebelum bulan Ramadan. Karena di bulan Ramadan itu nanti adalah bulan-bulan di mana sangat efektif untuk berkampanye sehingga kita berharap sudah ada keputusan siapa capres siapa cawapres itu, para kiai berharap sebelum Ramadan,” pungkas Cak Imin.

 

RajaBackLink.com
© Copyright - MIMBAR BANGSA
Added Successfully

Type above and press Enter to search.