TUGiTpO0GfM7GSzpGpzpGpYpTY==

Slider

Khasiat Hyaluronic Acid dan Kafein untuk Merawat Kulit di Sekitar Mata

Jakarta, MimbarBangsa.co.id — Kulit di sekitar mata sering kali menjadi masalah kecantikan bagi perempuan. Area tersebut tampak memiliki warna yang berbeda, memiliki garis-garis halus, dan kerutan. Itu sebabnya, kulit di area mata tersebut membutuhkan perawatan khusus seperti penggunaan krim mata dan eye serum.

Dokter spesialis kulit dan kelamin Arini Astasari Widodo mengatakan, hal tersebut dikarenakan kulit di sekitar mata lebih tipis, lebih rapuh, memiliki jaringan yang lebih longgar, dan cenderung lebih sensitif dibandingkan area wajah lainnya. Tidak heran kulit bawah mata cepat menunjukkan tanda-tanda penuaan, seperti garis-garis halus.

“Kulit di sekitar mata membutuhkan lebih banyak pelembap. Aktivitas dapat membuat otot dan organ mata kita bekerja lebih keras sepanjang waktu. Makan terlalu banyak makanan tinggi garam juga dapat menyebabkan retensi air yang membuat area bawah mata tampak bengkak,” kata dia, dalam peluncuran serum mata L’Oreal Paris Triple Roller 2.5% [Hyaluron + Caffeine] Eye Serum di Jakarta, Rabu, 14 September 2022.

Hyaluronic Acid atau asam hialuronat banyak digunakan dalam produk kecantikan karena bermanfaat untuk mengurangi munculnya kerutan dan membuat kulit terlihat lebih sehat. Bahan ini sebenarnya diproduksi secara alami oleh tubuh, kadarnya dapat berkurang seiring dengan pertambahan usia.

Hyaluronic Acid dapat mempertahankan kelembapan dengan cara mengikat air di jaringan kulit untuk membuat kulit di bawah mata terasa lebih kenyal dan terhidrasi sehingga dapat menyamarkan garis-garis halus di bawah area mata dengan meningkatkan hidrasi kulit.

Adapun kafein dikenal sebagai antioksidannya yang dapat membantu menyegarkan kulit di area mata dan mengurangi retensi air di area mata untuk mengurangi mata yang sembap. “Kandungan aktif dalam eye product dapat diserap dengan lebih optimal dengan teknik aplikasi tertentu. Namun di sisi lain, karena area kulit sekitar mata yang lebih tipis dan sensitif, tidak boleh terlalu agresif agar kulit mata tidak teriritasi,” kata dia.

Sumber: Tempo. com

RajaBackLink.com
© Copyright - MIMBAR BANGSA
Added Successfully

Type above and press Enter to search.